Tuesday, July 26, 2016

Masalah Kesehatan Si Kecil Paska Lebaran Bisa Diatasi dengan Susu Balita Terbaik

susu balita terbaik
Ibu dan Balita

Si kecil terlihat kurang bersemangat setelah lebaran ini? Tenang saja bu. Itu hal yang biasa. Banyak sekali balita yang mengalami hal tersebut.



Lalu, apa yang sebaiknya ibu lakukan? Tentu saja memberikan susu balita terbaik. Ini langkah paling awal dan paling penting. Karena susu akan memperkuat sistem kekebalan tubuh si kecil. Jadi, bakteri atau virus yang membuat si kecil mengalami masalah kesehatan akan dikalahkan.

Selain itu, susu juga akan memberikan energi. Walaupun memang energi itu paling banyak didapatkan dari makanan. Namun, terkadang balita susah sekali makan jika kondisi badannya kurang fit. Jadi, solisinya adalah memberikan susu terbaik untuk balita.

Berikut ini masalah kesehatan yang paling sering dialami oleh kebanyakan balita setelah lebaran.

Susah Buang Air Besar
Atau jangan-jangan ibu juga mengalami masalah yang sama? Susah buang air besar atau konstipasi sering dialami oleh banyak orang setelah lebaran. Pasalnya, pada waktu lebaran, mereka susah sekali mengontrol makanan.

Begitu juga balita. Terkadang balita ingin mencoba semua makanan yang disediakan di atas meja. Ketika silaturahim ke rumah orang lain, tak jarang juga balita makan makanan jenis apapun.

Terkadang ada makanan yang sebenarnya ibu tidak perbolehkan untuk dikonsumsi sang buah hati. Hanya saja, rasanya ibu tidak bisa melarang ketika makanan tersebut disuguhkan di rumah orang lain.

Akibatnya, si kecil akan mengalami konstipasi atau susah buang air besar. Lalu, apa yang harus dilakukan?

Memperbanyak memberikan makanan yang mengandung dan minum air putih menjadi solusi yang tepat. Namun, ibu juga tetap harus memberikan susu untuk balita karena kandungan vitamin yang akan membuat sistem pencernaan kembali normal dan konstipasi bisa teratasi.

Demam
Keluhan kesehatan lainnya adalah demam. Hal ini lebih disebabkan karena sistem kekebalan tubuh balita menurun. Apalagi jika ibu mengajak si kecil mudik ke tempat yang sangat jauh. Karena faktor kelelahan, balita akan mudah sekali diserang oleh virus. Bukan tidak mungkin sistem kekebalan tubuhnya menurun dan akhirnya ia mudah sekali terkena penyakit, seperti demam.

Cara yang paling tepat tentu saja memperkuat lagi sistem kekebalan tubuh. Ibu bisa memberikan makanan yang paling si kecil suka. Tentunya makanan tersebut bernutrisi tinggi. Lengkapi kebutuhan nutrisinya dengan memberikan susu balita yang terbaik. Susu tersebut akan membuat sistem kekebalan tubuhnya kembali kuat.

Pilek
Selain demam, balita juga bisa pilek setelah lebaran. Biasanya hal ini disebabkan karena pengaruh AC di mobil selama mudik.

Disarankan ibu membawa si kecil ke terapi anak. Ada terapi penguapan yang akan melegakan pilek yang diderita si kecil. Sebisa mungkin ibu sebaiknya tidak memberikan obat jika si kecil sakit. Gunakan alternatif lain yaitu terapi.

Semoga informasi tersebut di atas membuat ibu sedikit lega. Jangan khawatir jika si kecil terlihat lesu dan tidak seceria ketika puasa. Hal itu sangat wajar. Faktor kelelahan setelah mudik atau masalah pencernaan karena banyak mengkonsumsi jajanan lebaran merupakan hal yang biasa.

Yang pasti, ibu harus tetap memberikan susu anak terbaik. Karena susu tersebut yang akan memberikan nutrisi seimbang. Dengan demikian, kondisi kesehatan si kecil akan kembali normal.


Perhatian ibu pun sangat diperlukan. Karena saat balita sakit, yang paling membuatnya nyaman adalah perhatian dari ibu. Jadi, berikan seluruh waktu ibu untuk si kecil sampai ia benar-benar sudah fit kembali.

No comments:

Post a Comment